Inilah Jenis-Jenis Pekerjaan Umum yang Bisa Kita Jumpai di Sekitar Kita
Kalian merasa nggak sih kalau banyak pekerjaan disekitar kita mungkin hanya itu-itu aja? Walaupun iya, tapi jangan salah bahwa pekerjaan tersebut banyak juga lho peminatnya. Yuk cek pekerjaan apa aja yang dimaksudkan.
Jenis-Jenis Pekerjaan Umum di Sekitar Kita – Dalam kehidupan sehari-hari, kita mungkin berinteraksi dengan banyak orang yang memiliki pekerjaan atau profesi yang berbeda-beda. Mulai dari guru, sopir, pedagang, dan jenis-jenis pekerjaan lainnya yang bisa dengan mudah kita temukan di sekitar kita. Secara garis besar, sebenarnya terdapat beberapa jenis pekerjaan umum dimana banyak orang yang menggeluti atau menekuninya.
Konsep dari pekerjaan sendiri dalam artinya yang umum adalah aktivitas apa saja yang biasanya dilakukan oleh seseorang dalam kesehariannya. Dalam pengertian ini, pekerjaan tidak selalu berkaitan dengan profesi. Misalnya seorang ibu yang setiap harinya menyiapkan makanan untuk keluarganya. Dia dapat disebut memiliki pekerjaan rumah tangga. Demikian juga dengan contoh-contoh yang lain.
Selain itu, konsep pekerjaan juga memiliki arti yang lebih khusus atau lebih spesifik. Dalam arti ini, pekerjaan adalah aktivitas yang dilakukan oleh seseorang untuk mencapai atau memperoleh tujuan tertentu. Dalam pengertian ini, pekerjaan dapat dipahami sebagai sebuah profesi, dimana seseorang melakukan suatu aktivitas tertentu dengan tujuan yang hendak dicapai pula.
Tujuan-Tujuan Manusia Bekerja
Dalam hal ini, terdapat bermacam-macam tujuan yang ingin dicapai oleh seorang individu melalui pekerjaannya. Dalam garis besarnya, mereka melakukan pekerjaan dengan tujuan sebagai berikut:
- untuk mendapatkan imbal balik, baik berupa penghasilan dalam bentuk materi ataupun dalam bentuk lainnya;
- untuk mendapatkan rasa aman dimana seseorang dapat saling membantu dengan orang lain;
- untuk memenuhi kebutuhan sosial, yakni kebutuhan untuk berinteraksi dengan orang-orang di sekitarnya; dan
- untuk memenuhi kebutuhan psikologis, dimana dengan bekerja seseorang merasa dapat berkontribusi terhadap orang-orang dan sesuatu yang sedang digelutinya.
Jenis-Jenis Pekerjaan Umum di Sekitar Kita
Jika melihat dampak yang bisa dihasilkan maka pekerjaan secara garis besarnya dapat dibagi ke dalam dua jenis, yakni pekerjaan yang menghasilkan barang dan pekerjaan yang berupa jasa. Dalam jenis yang pertama, terdapat suatu bentuk atau hasil fisik yang bisa didapatkan dari sebuah pekerjaan. Sementara jenis kedua lebih menawarkan layanan atau aktivitas tertentu yang tidak berbentuk materi.
Secara lebih khusus, berikut ini pekerjaan-pekerjaan umum yang biasanya kita temui di sekitar kita.
- Petani
Sebagai sumber penghasil bahan-bahan makanan yang kita konsumsi sehari-hari, pekerjaan sebagai petani dapat kita temui dengan mudah. Mereka melakukan pekerjaan mengolah tanah dan mengelola tanaman dan tumbuh-tumbuhan agar hasilnya bisa dinikmati banyak orang. Para petani biasanya melakukan pekerjaannya di sebuah ladang atau di sebuah daerah di pegunungan.
Biasanya hasil yang didapatkan oleh petani dari areal perladangan adalah bahan-bahan pokok seperti padi, jagung, singkong, tebu, aneka jenis kacang-kacangan, dan beberapa jenis lainnya. Kemudian petani di daerah pegunungan biasanya menghasilkan jenis-jenis sayuran dan aneka buah-buahan.
- Tenaga Pendidik
Pekerjaan selanjutnya adalah tenaga pendidik yang terdiri dari guru dan dosen. Guru adalah tenaga pendidik yang bertugas untuk melakukan pendidikan, pengajaran, dan pelatihan untuk lembaga PAUD hingga sekolah menengah. Sementara dosen ditugaskan untuk melakukan pengajaran di perguruan-perguruan tinggi, baik pada tingkat sarjana maupun tingkat lanjutan.
- Tenaga Kesehatan
Tenaga kesehatan terdiri dari banyak jenis pekerjaan yang lebih khusus. Di antaranya adalah dokter, dokter spesialis, bidan, dan perawat. Mereka bertugas untuk memberikan pelayanan dan bantuan medis terhadap orang-orang yang membutuhkan perawatan dan pengobatan. Selain mereka, profesi sebagai apoteker juga salah satu profesi yang berkaitan dengan kesehatan.
Demikianlah beberapa jenis pekerjaan umum yang bisa kita jumpai di sekitar kita. Ketiganya mewakili kebutuhan manusia dalam hal pangan, pendidikan, dan kesehatan.
Bagi anda yang ingin mencari pekerjaan di Bandung, yuk lihat berbagai lowongan kerja Bandung terbaru.